Globalisasi dan Lingkungan Teknologi
A.Latar
Belakang Masalah
Globalisasi banyak dibicarakan orang beberapa
tahun terakhir ini dengan pemahaman makna yang beragam. Pembicaraan
mengenai globalisasi adalah pembicaraan mengenai topik yang amat luas yang melingkupi
aspek mendasar kehidupan manusia dari budaya, politik, ekonomi dan sosial.
Mitos yang berkembang selama ini tentang globalisasi adalah bahwa proses
globalisasi akan membuat dunia seragam, menghapus identitas dan jati diri.
Kebudayaan lokal atau etnis akan ditelan oleh kekuatan budaya besar atau
kekuatan budaya global.
Anggapan atau jalan
pikiran di atas tersebut tidak sepenuhnya benar. Kemajuan teknologi komunikasi
memang telah membuat batas-batas dan jarak menjadi hilang dan tak berguna. John
Naisbitt (1988), dalam bukunya yang berjudul Global Paradox, memperlihatkan hal
yang justru bersifat paradoks dari fenomena globalisasi. Naisbitt mengemukakan
pokok-pokok pikiran lain yang paradoks, yaitu semakin kita menjadi universal,
tindakan kita semakin kesukuan, dan berpikir lokal, bertidak global. Hal ini
dimaksudkan kita harus mengkonsentrasikan kepada hal-hal yang bersifat etnis,
yang hanya dimiliki oleh kelompok atau masyarakat itu sendiri sebagai modal
pengembangan ke dunia Internasional.
Kehidupan manusia di
masa akan datang banyak bergantung kepada teknologi. Era globalisasi pasti akan
memberikan peningkatan dan perubahan yang lebih besar dalam bidang teknologi.
Bidang teknologi yang sangat cepat perkembangannya saat ini adalah teknologi
informasi. Teknologi informasi (TI) yang kini berkembang amat pesat, tak bisa
dipungkiri memberikan kontribusi yang signifikan terhadap seluruh proses
globalisasi ini. Mulai dari wahana TI yang paling sederhana berupa perangkat
radio dan televisi, hingga internet dan telepon genggam dengan protokol
aplikasi tanpa kabel (WAP), informasi mengalir dengan sangat cepat dan
menyeruak ruang kesadaran banyak orang. Perubahan informasi kini tidak lagi ada
dalam skala minggu atau hari atau bahkan jam, melainkan sudah berada dalam
skala menit dan detik. Peran internet
tidak bisa dipungkiri dalam hal penyediaan informasi global ini sehingga dalam
derajat tertentu , TI disamaratakan dengan Internet. Internet sendiri memang
fenomenal kemunculannya sebagai salah satu tiang pancang penanda kemajuan
teknologi informasi dan komunikasi. Internet menghilangkan semua batas-batas
fisik yang memisahkan manusia dan menyatukannya dalam dunia baru, yaitu ”dunia
maya”. Setara dengan perkembangan perangkat keras komputer, khususnya
mikro-prosesor, dan infrastruktur komunikasi, TI di internet berkembang dengan
kecepatan yang sukar dibayangkan.
Dari ulasan singkat diatas, ada beberapa hal
yang menjadi catatan :
1. Teknologi Informasi modern memungkinkan
kerjasama yang luar biasa antar masyarakat dan pelaku pendidikan. Tanpa teknologi,
informasi tidak ada, dan tanpa informasi maka semua kegiatan akan berhenti; 2. Globalisasi
dalam hal informasi dan dilihat dari kacamata teknologi, jelas adalah
keniscayaan. Maka yang harus dilakukan dalam konteks perkembangan teknologi dan
globalisasi ini adalah membangun kembali keberpihakan TI melalui strategi yang
membela mereka yang selama ini ditinggalkan dan diabaikan dalam arus
globalisasi.
Dalam makalah ini diungkap secara singkat hubungan antara Globalisasi
dan Lingkungan Teknologi serta Cara Memanfaatkan teknologi secara positif dalam
lingkungan pendidikan
2. Pembahasan
a. Pengertian Globalisasi
Globalisasi adalah
masuknya atau meluasnya pengaruh dari suatu wilayah/negara ke wilayah/negara
lain dan atau proses masuknya suatu negara dalam pergaulan dunia. Proses
globalisasi mengandung implikasi bahwa suatu aktifitas yang sebelumnya terbatas
jangkauannya secara nasional, secara bertahap berkembang menjadi tidak terbatas
pada suatu negara. Globalisasi menunjukkan semakin meningkatnya ketergantungan
antarindividu dan antarmasyarakat di seluruh dunia. Jadi,globalisasi dapat disimpulkan, menyatunya
negara-negara yang ada di dunia menjadi satu negara yang sangat besar tanpa
mengenal batas.
Salah satu penyebab terjadinya globalisasi adalah
kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, terutama teknologi komunikasi, seperti
teknologi media cetak dan media elektronik. Media elektronik dapat menembus
ruang dan waktu dan fakta informasi yang terjadi di suatu negara dapat diakses
oleh negara lain yang beribu-ribu kilometer jaraknya dalam waktu yang sama.
Selengkapnya. faktor-faktor penyebab
globalisasi adalah:
1.Adanya kemajuan di bidang teknologi
informasi dan komunikasi sehingga menjamin kemudahan terlaksananya transaksi ekonomi
antarnegara.
2.Adanya kemajuan ilmu pengetahuan di
bidang teknologi transportasi sehingga memudahkan transfer barang dan jasa
antarnegara.
3.Adanya kemajuan kerja sama ekonomi
internasional yang semakin erat sehingga memudahkan terjadinya
kesepakatan-kesepakatan antarnegara.
B.
Hubungan Globalisasi dengan Teknologi dalam Lingkungan Pendidikan
Proses globalisasi muncul karena adanya
perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan komunikasi. Perkembangan
teknologi sangat diterima baik oleh setiap bangsa dan negara sehingga
memungkinkan terjadinya perubahan teknologi. Arus globalisasi yang terjadi di
dunia jelas memberikan aspek positif dan negatif. Namun respon kita terhadap
globalisasi di lingkungan teknologi ini harus kita lihat sebagai peluang dan di
satu sisi sebagai tantangan. Dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi inilah
kita wajib untuk meningkatkan wawasan kita. Alangkah baiknya jika kita
dapat memanfaatkan keadaan ini untuk memacu kreatifitas dan menghasilkan karya melalui berbagai infrastruktur ilmu pengetahuan
dan teknologi yang ada. Bukan malah menjadi korban dari kemajuan teknologi. Kemudian,
kita juga wajib mempersiapkan diri untuk lebih selektif terhadap kemajuan
teknologi (globalisasi) yang ada, agar kita dapat menghindari aspek negatif
yang berpotensi timbul.
Sebagai orang yang
berpendidikan, kita harus bijak dan pintar dalam memanfaatkan teknologi. Jangan
sampai teknologi yang seharusnya memudahkan kita (manusia), malah berbalik
menyusahkan kita. Agar hal tersebut tidak terjadi, kita harus memiliki
pengetahuan dasar tentang teknologi, kemampuan dasar dalam menggunakan perangkat
teknologi, dan yang tidak kalah penting adalah kebijaksanaan dalam memanfaatkan
teknologi itu sendiri. Kebijaksanaan tersebut perlu agar partisipasi kita di
lingkungan teknologi tidak menganggu, merugikan, atau malah mengancam
kebaradaan user lain. Mereka yang tidak memiliki kebijaksanaan dalam
memanfaatkan teknologi biasa kita kenal dengan penjahat cyber yang
mengancam informasi-informasi penting dan pribadi kita melalui media internet
atau media-media teknologi lainnya.
Kehidupan manusia di
masa depan akan banyak bergantung kepada teknologi. Era
globalisasi pasti akan memberikan peningkatan dan perubahan yang lebih besar
dalam bidang teknologi. Bidang teknologi yang sangat cepat perkembangannya saat
ini adalah teknologi informasi dan komunikasi. Teknologi
informasi dan komunikasi (TIK) yang kini berkembang amat pesat, tak
bisa dipungkiri memberikan kontribusi yang signifikan terhadap seluruh proses
globalisasi ini. Di dalam lingkungan teknologi ini juga hadir yang kita kenal
dengan teknologi pendidikan. Teknologi pendidikan ini berkembang dengan
memanfaatkan segala benefit dari kemajuan globalisasi dan teknologi
pada umumnya. Pemanfaatannya pun tentunya lebih terfokus pada bidang
pendidikan.
Kita memahami bahwa
dengan teknologi semua bisa menjadi lebih mudah, lebih cepat, lebih efektif,
efisien dan sebagainya. Dengan pemahaman inilah kita berharap dan terus
berusaha agar bidang teknologi pendidikan mampu menjadi semakin baik disetiap
waktunya untuk menjadikan pesan pendidikan sampai kepada penerimanya (siswa,
mahasiswa, dan lain-lain).
Dalam lingkungan
teknologi pendidikan dikenal istilah “Problem-Based
Learning” (Pembelajaran berbasis pemecahan masalah). Metode ini terbukti
efektif dalam merangsang pikiran kita untuk menggali ide dan gagasan dalam memecahkan
masalah tersebut. Jiwa kompetisi kita timbul dengan adanya keinginan untuk
dapat lebih dulu menemukan solusi pemecahan masalah yang ada dari orang lain.
Lingkungan teknologi
pada hakekatnya tidak muncul begitu saja. Suatu proses telah dilewati oleh
bidang tersebut demi mendapat tempat yang kokoh di hati masyarakat. Desain yang
disajikan oleh bidang tersebutlah yang menjadikannya terkesan familiar dan
dibutuhkan. Munculnya teknologi pendidikan itu juga diharapkan memberikan kesan
yang sama. Dengan embel-embel teknologi dan juga di era globalisasi ini,
kehadiran teknologi pendidikan telah menjadi satu titik penting di dalam
lingkungan teknologi berbasis pendidikan
C. Pemanfaatkan
teknologi secara positif dalam lingkungan pendidikan
Pendidikan di Indonesia memasuki tahapan yang
sistematis dan lebih efisien dalam perkembangannya, Globalisasi dunia telah
memicu pergeseran dalam berbagai elemen di dunia, tak terkecuali dunia
pendidikan, dalam dunia pendidikan terdahulu tatap muka secara konvensional sudah
menjadi kebiasaan yang masih sulit dihilangkan,pemanfaatan
teknologi informasi (IT) masih
belum memenuhi kriterianya dalam penerapan Manfaat
Teknologi dalam dunia Pendidikan. Contoh konkrit yang terjadi di
Negara Perancis proyek “Flexible Learning”.
Hal ini
mengingatkan kita kembali pada ramalan “Ivan Illich” pada awal tahun 70-an yang
membahas tentang “Pendidikan tanpa sekolah (Deschooling Society)” yang
kemungkinan secara ekstrimnya guru kemungkinan tidak lagi diperlukan. Bishop G.
(1989) juga meramalkan bahwa pendidikan pada masa mendatang akan lebih bersifat
luwes (flexible).
Contoh Manfaat Teknologi dalam dunia Pendidikan
1.Manfaat Teknologi dalam
dunia Pendidikan dijadikan alat dalam mendukung pengembangan pengetahuan bagi
para siswa.
2.Manfaat Teknologi dalam dunia Pendidikan
dapat mewakili gagasan pelajar bagi pemahaman dan kepercayaan
3.Manfaat Teknologi dalam dunia Pendidikan
merupakan salah satu sarana informasi yang sangat mendukung dalam proses
belajar siswa serta dalam hal pencarian dan pengidentifikasian informasi yang
diperlukan siswa.
4.Manfaat Teknologi dalam
dunia Pendidikan dapat dijadikan sebagai perbandingan kepercayaan, perspektif,
dan pandangan terhadap dunia.
5.Manfaat Teknologi dalam dunia Pendidikan
sangat bermanfaat sebagai media sosial yang dipergunakan untuk mendukung proses
berbicara bagi siswa yang terkadang enggan berbicara didepan umum.
6.Manfaat
Teknologi dalam dunia Pendidikan dipergunakan siswa untuk
berkolaborasi dengan siswa ataupun orang lain.
7.Manfaat Teknologi dalam dunia Pendidikan
dipergunakan untuk berdiskusi, penyampaian pendapat serta membangun konsensus
antar anggota.
8.Manfaat Teknologi dalam
dunia Pendidikan dapat dipergunakan sebagai mitra intelektual dalam perannya
untuk mendukung para pelajar.
9.Manfaat Teknologi dalam dunia Pendidikan
dapat membantu pelajar dalam mengartikulasikan dan memprentasikan ilmu apa yang
mereka ketahui tentang sesuatu hal.
10.Manfaat Teknologi dalam dunia Pendidikan
dijadikan alat dalam meningkatkan mutu pendidikan dan sekolah yang
menerapkannya.
11 Manfaat Teknologi dalam dunia Pendidikan dapat membantu
meningkatkan efektifitas serta efisiensi proses belajar dan mengajar (siswa dan
guru).
12. Manfaat Teknologi dalam
dunia Pendidikan dipergunakan untuk mempermudah pelajar dalam mencapai tujuan
pendidikan.
Keuntungan yang dapat diterima peserta didik dari
pemanfaatan IT di Sekolah
1. Peserta didik akan dapat mengakses
informasi-informasi yang dibutuhkan meskipun itu adalah hasil penelitian orang lain (dengan legalitas
copypaste).
2.Peserta didik akan mendapat mengakses
sumber pengetahuan lebih mudah dibanding sebelum penerapan manfaat teknologi,
karena pengaksesan informasi telah banyak dipergunakan dengan media gadget (HP,
Ipad, Mobile Tab) dengan pemanfaatan Wife yang ada disekolah sehingga dapat
menyelesaikan tugas lebih cepat tanpa harus mencari sumber referensi di
perpustakaan atau sumber-sumber yang lain
3.Peserta didik dapat mendapatkan Akses yang
lebih mudah ke para ahli,menemukan secara langsung informasi yang dibutuhkan
dengan mengases webside yang bersangsutan.
4.Materi-materi pelajaran akan lebih tampil
secara interaktif dan menarik, serta penyampaiannya akan lebih konseptual.
5 Materi-materi pendidikan dapat di akses
melalui belajar jarak jauh,kendala biaya dan waktu bias terkendalikan.
6. Sumber belajar peserta didik tidak hanya
dari guru,mereka bias menggali informasi dari sumber yang lain sebagai
pendalaman dan pemahaman ilmu pengetahuan yang di dapat dari sekolah,yang
karena keterbatasan waktu materi tidak dibahas secara mendalam
D.Kesimpulan
Globalisasi telah menyebabkan dunia menjadi
suatu global village, dunia yang luas sepertinya menjadi sempit/dekat dan mudah
dijangkau karena jarak geografis tidak lagi menjadi faktor penghalang bagi
manusia untuk berkomunikasi satu sama lain. Hal ini terjadi karena hadirnya
teknologi informasi dan komunikasi sebagai teknologi kunci (enabler
technology).
Teknologi
komunikasi membuat informasi bisa diakses secara global dan dapat digunakan
dalam berbagai bidang kehidupan, misalnya; dalam bidang pendidikan,
ekonomi, pemerintahan maupun pribadi.
Dampak kemajuan
teknologi informasi dan komunikasi ini menyebabkan terjadinya berbagai kemajuan
dibanyak bidang. Khususnya dalam bidang pendidikan, kemajuan TIK membuat
pendidikan dapat dilakukan dalam jarak jauh(distance learning), berbagi
resources dan sebagainya. Murid-murid dapat mengakses informasi yang tidak
dibatasi oleh tempat dan waktu. Mereka dapat mengakses dengan mudah dan dapat
menemukan banyak topik yang mereka cari. Perkembangan TIK telah merubah
wajah perpustakaan tradisional menjadi perpustakaan elektronik
(e-library), surat biasa menjadi surat elektronik (email)dan konferensi biasa
menjadi teleconference melalui skype. Begitu juga di dalam pendaftaran murid,
sistem administrasi, keuangan semua sudah menggunakan kemajuan TIK sehingga
dapat diakses secara online selama 24 jam. Tentunya perkembangan TIK yang
semakin pesat ini selain menyebabkan hal positif juga dapat menyebabkan hal
negatif karena itu dalam perkembangannya membutuhkan kesiapan sumber daya
manusianya.
Referesi
1.
Mulyadi.
(2014). “Teknologi Informasi dan
Komunikasi dalam Pendidikan” Jakarta
4. http://sevannisa.blogspot.com/2012/10/globalisasi-dan-lingkungan-teknologi.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar